Jika berbicara soal hantu, maka dibenak kita pertam akali muncul adalah sosok misterius yang pastinya menyeramkan, ada di tempat sepi dan tempat mengerikan juga jauh dari hingar bingar manusia. Akan tetapi, sepertinya hantu jaman sekarang ini berbeda, dimana pada salah satu konser band senior asal Indonesia, Kahitna, malah diikuti juga dengan adanya penampakan hantu.
Seperti dikutip dari laman Kahitna di Instagram, jika Video Penampakan Hantu di Konser Kahitna diklaim asli dan tanpa adanya rekayasa. Konser Kahitna yang bertajuk “30 Years Anniversary, LOVE Festival” tersebut, sukses berlangsung bertempat di JCC atau Jakarta Convention Centerpada tanggal 13 Februari 2016 silam, akan tetapi ada penampakan aneh di video yang berhasil diabadikan pada momen unik tersebut.
Terlihat dengan sangat jelas pada video yang berdurasi pendek, jika ketika manggung band yang berasal dari kota Bandung ini, malah ada sosok wanita berambut panjang dan mengenakan gaun serba putih tengah asyik melihat konser kahitna tepat paling atas panggung. walaupun begitu, kontroversi di kalangan netizen pun sekarang ini tengah ramai, ada yang menuding itu sengaja, edita, banyak pula yang percaya sampai ketakutan.
Dalam akun Kahitna menuliskan keterangan pada Video ini dengan tulisan, “Siapapun kamu dan juga dar imanapun kamu berasal, kita semua sangat senang karena kamu sudah suka lagu Kahitna,” Sampai saat ini video ini pun viral di media sosial sampai sekarang.